AMBON,KAMPIUN.CO.ID-Pengurus DPD II Partai Golkar Kota Ambon dibawa kepemimpinan Max Siahay resmi dilantik dan diambil sumpah di Gedung Sekretariat DPD Golkar Maluku, Sabtu (20/3/2021).
Pelantikan Max Sihay bersama pengurusnya itu dilakukan berdasarkan Surat Keputusan Nomor: KEP-02/DPD/GOLKAR-MAL/II/2021 yang ditandatangani Ketua DPD Golkar Maluku Ramly Umasugi dan Sekertaris DPD James Timisela.
Sekretaris DPD Partai Golkar Maluku James Timisela dalam sambutannya meminta seluruh pengurus DPD Partai Golkar Kota Ambon yang baru dilantik dapat melaksanakan tugas dan tanggungjawab yang diemban.
Ia juga mengingatkan kepada Ketua DPD Partai Golkar Kota Ambon dan pengurusnya setelah dilantik dapat melakukan konsolidasi internal hingga ke tingkat kecamatan dan desa demi kesolidan partai.
“Kita dari DPD Golkar Provinsi Maluku mengharapkan, dengan prlantikan pengurus DPD II Kota Ambon ini, maka tugas-tugas konsolidasi dapat berjalan,” ucap Timisela.
Menurutnya soliditas seluruh kader partai menjadi hal paling penting demi menghadapi pemilu legislatif fan juga pilkada serentak 2024 mendatang.
Ketua DPD II Partai Golkar Kota Ambon Max Siahay mengaku Partai Golkar Kota Ambon dibawa kepemimpinannya akan kembali menyatukan semua potensi kader untuk menyongsong momentum politik di tahun 2024.
“Kita semua akan berkerja keras untuk memenangkan Pemilu di tahun 2024 mendatang,” ucap Siahay. (KPL)